4 Pemain Baru Hebat di Pekan Perdana Premier League

4 Pemain Baru Hebat di Pekan Perdana Premier League

Agen Bola Online – 4 Pemain Baru Hebat di Pekan Perdana Premier League. Ajang Kompetisi Premier League musim 2017/2018 akhirnya bergulir . Laga perdana kemarin ternyata menampilkan beberapa kejutan termasuk kekalahan yang diderita oleh Chelsea di kandang sendiri.

4 Pemain Baru Hebat di Pekan Perdana Premier League

Selain itu, ada juga beberapa pemain yang menyita perhatian di debutnya pada Premier League kemarin. Pemain baru yang direkrut dengan harga tinggi langsung memberikan kontribusinya untuk tim masing-masing.

Lalu siapa saja pemain debutan di ajang Premier League 2017/18 yang bersinar di pekan perdana.

1. Alexandre Lacazette

Alexandre-Lacazette-1

Alexandre Lacazette tidak membutuhkan waktu yang lama untuk menyumbang gol pertamanya untuk Arsenal. Pemain Prancis tersebut langsung mencetak golnya ke gawang Leicester City ketika pertandingan berjalan 2 menit.

Gol Lacazette itu seakan menjadi inspirasi lahirnya 3 gol Arsenal lainnya. Lacazette menjalani debut yang cemerlang di Premier League dengan mengantar Arsenal menang 4 – 3 atas The Foxes.

2. Romelu Lukaku

Romelu-Lukaku-2

Pendukung MU (Manchester United) sepertinya sudah melupakan kepergian dari Zlatan Ibrahimovic. Peran pemain asal Swedia itu berhasil digantikan oleh Romelu Lukaku dengan sangat baik.

Lukaku berhasil mencetak 2 gol dalam debutnya di Ajang Premier League bersama dengan Setan Merah saat mengalahkan West Ham dengan skor 4 – 0. MU sepertinya tak sia – sia mengeluarkan dana senilai 75 juta pounds untuk pemain asal Belgia tersebut.

3. Mohamed Salah

Mohamed-Salah-3

Mohamed Salah memutuskan untuk kembali ke Premier League di musim panas ini usai menerima tawaran Liverpool. Pemain asal Mesir itu langsung memberikan kontribusinya yang positif untuk tim barunya.

Pemain yang didatangkan oleh Liverpool dengan nilai transfer sebesar 42 juta euro tersebut mencetak gol ketiga The Reds ketika berhadapan dengan Watford. Namun sayangnya, The Reds mengakhiri lag dengan hasil imbang 3 – 3 melawan tuan rumah.

4. Alvaro Morata

4 Pemain Baru Hebat di Pekan Perdana Premier League

Alvaro Morata bergabung bersama dengan Chelsea di musim panas setelah ia direkrut dari Real Madrid dengan biaya transfer 60 juta euro. Tapi, pemain Spanyol itu menjalani debutnya di Ajang Premier League dari bangku cadangan.

Masuk menggantikan Michy Batshuayi di menit 59, Morata mencetak gol pembuka ‘The Blues’ dan juga memberikan assistnya pada gol David Luiz di menit ke 88. Sayangnya, penampilan cemerlang Morata tidak mampu membuat The Blues terhindar dari kekalahan.